Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Aktifitas menarik saat tidak mudik lebaran

Lebih baik tidak mudik atau pulang kampung saat idul fitri 2020 karena rawan menyebarkan virus corona, tertular dan menularkan virus corona di kampung halaman.

5 Aktifitas menarik saat tidak mudik lebaran

Selama tidak mudik, banyak aktifitas yang bisa dilakukan untuk mengisi waktu saat dirumah. Dalam artikel ini saya tuliskan rekomendasi kegiatan saat tidak mudik lebaran 2020. Aktifitas ini adalah beberapa diluar aktifitas ibadah dan juga tradisi saat idul fitri.

1. Nonton film (streaming)


Streaming film berbayar bisa menjadi salah satu pilihan aktifitas saat tidak mudik lebaran 2020. Banyak pilihan film menarik baik itu yang baru atau lama di penyedia film streaming berbayar.

Dengan nonton film yang menarik, teman-teman bisa mengisi waktu luang saat tidak mudik lebaran 2020. Dengan demikian juga bisa mengatasi rasa bosan selama di rumah.

2. Game


Game baik yang mobile atau game PC bisa menjadi salah satu pilihan untuk menghilangkan bosan saat tidak mudik lebaran 2020. 

Banyak game yang bisa terhubung dan bisa digunakan untuk berkomunikasi dengan pengguna lain secara online. Hal ini membuat aktifitas gaming lebih menarik dan bisa mendapatkan teman baru.

3. Masak dan makan


Kegiatan masak mungkin tidak disukai oleh semua orang. Namun kalau makan, mayoritas orang suka.

Saat tidak mudik lebaran 2020, masak dan makan bisa teman-teman coba untuk mengisi waktu. 

Dengan membuat makanan sendiri, teman-teman bisa melakukan banyak kreafi makanan yang lebih sehat dan murah dari pada beli di luaran.

4. Bikin konten media sosial


Membuat konten untuk dibagikan di media sosial bisa juga jadi pilihan aktifitas saat tidak mudik lebaran 2020. Apalagi saat ini adanya aplikasi tik tok memberikan banyak pilihan kreatif untuk membuat konten video online.

Selain tik tok masih ada instagram atau youtube untuk berbagi konten video kreatif yang teman-teman buat.

5. Nongkrong virtual


Nongkrong virtual ini maksudnya video conference dengan teman atau keluarga. Video conference dengan zoom, meet atau team tidak hanya bisa digunakan untuk bekerja tapi juga silaturahmi dengan teman atau saudara.

Jadi nongkrong virtual ini bisa menjadi salah satu aktifitas yang bisa dilakukan saat tidak mudik lebaran 2020.

Demikian 5 aktifitas yang bisa teman-teman lakukan saat tidak mudik lebaran 2020. Semoga artikel ini bermanfaat bagi teman-teman yang membaca hingga tuntas.

Posting Komentar untuk "5 Aktifitas menarik saat tidak mudik lebaran"