7 Cara Ini Mampu Membuat Hidup Lebih Sehat Dan Bahagia
Hidup sehat memang selalu diidam-idamkan semua orang namun tidak semua orang menyadarinya namun ingin tetap sehat. Kesehatan adalah asset yang paling mahal dan juga tanggung jawab dari diri sendiri bukan orang lain. Berikut ini adalah tips dan trik sederhana yang bisa kamu lakukan tiap harinya agar membuat hidupmu sehat.
1. Minum minimal
2 liter air putih Setiap hari, tubuh kita terdiri dari cairan pada umumnya dan
membutuhkan air. Cara agar bisa minum air putih minimal 2 liter sehari bila
kamu adalah orang yang bekerja yakni dengan setiap bangun tidur setelah makan
sebelum berangkat bekerja selalu sediakan botol minum 2 liter yang harus habis
selama kamu bekerja.
Apalagi jika
pekerjaanmu membutuhkan mobilitas yang tinggi seperti di luar ruangan atau
banyak aktivitas duduk maka Perbanyaklah minum air putih.
Juga setelah
pulang bekerja dan sebelum tidur sempatkanlah untuk minum air putih dan buatlah
hal ini menjadi kebiasaan ya.
Oh ya juga
hindari atau minimalisir minuman-minuman yang manis-manis atau cepat saji
karena biasanya akan mengandung banyak gula dan juga kurang baik untuk
kesehatan.
2. Mengkonsumsi
buah sebelum makan
Selain
mengkonsumsi makanan yang bergizi juga ideal untuk tubuh seperti banyak
mengkonsumsi sayur hijau dan juga ikan laut perlu juga mengkonsumsi dan
membiasakan memakan buah sebelum makan minimal 30 menit sebelum makan.
Karena dengan
mengkonsumsi buah 30menit sebelum makan dan memberikan jeda maka akan diproses
oleh sistem pencernaan kita lebih maksimal dan manfaat yang ada di buah akan
diproses oleh tubuh dan berguna.
Juga usahakan
untuk tidak makan terlalu kenyang, memakan makanan yang terlalu pedas, karena
tidak baik untuk kesehatan dan juga tubuh kita.
3. Berolahraga
Sumpah Pemuda
untuk berolahraga setiap bangun tidur ya dan buatlah ini menjadi kebiasaan.
Olahraga bisa kamu lakukan di rumah loh dengan gerakan sederhana. Manfaatkan
waktu 15 menit sampai 30 menit saja karena hal ini juga akan bermanfaat untuk
tubuhmu sendiri.
4. Tidur cukup
Tidur yang cukup
juga berpengaruh terhadap kesehatan, baik kesehatan fisik maupun secara
psikologis. Karena jika kurang tidur maka akan berpengaruh terhadap aktivitas
kamu seharian loh, juga dengan tidur kamu mengistirahatkan tubuhmu sejenak dari
lelahnya aktivitas.
5. Mandi minimal
2 kali sehari
Hayoo siapa yang
nggak suka mandi? Padahal dengan mandi minimal dua kali sehari bisa membuat
diri sendiri menjadi bersih dan jauh dari kuman, debu, kotoran yang bisa
menyebabkan penyakit.
Ada juga loh
kebiasaan orang yang belum bisa tidur kalau nggak mandi dulu, siapa nih apa
kamu juga termasuk?
6. Menghindari
stres
Menghindari
pemicu stress gak bisa membuat hidup kamu lebih sehat. Misalkan saja Berangkat
lebih pagi agar menghindari kemacetan kemacetan juga bisa membuat kamu stres
bukan.
Juga aktivitas
lainnya yang bisa menyulut emosi kamu. Karena tiap masing masing orang memiliki
pemicu stress yang berbeda beda tentunya.
7. Menghindari
atau mengurangi cicilan
Sudah terbukti
bukan jika banyak cicilan maka akan membuatmu stres juga hal ini juga akan
berpengaruh pada kesehatan fisik maupun psikologis.
Bagaimana tidak
karena jika banyak icilan maka kamu mau
tidak mau harus bekerja lebih keras lagi atau pilihan lainnya adalah dengan
lebih banyak menghemat pada segi apapun.
Pada aspek emosi
dan juga psikologis hal ini akan membuatmu memiliki kecemasan sendiri saat
deadline untuk membayar sudah dekat namun tidak cukup dan banyak hal lainnya
yang menjadi pemicu stress ini.
Jadi kurangi ya
konsumtif mu dalam berbelanja tentunya terhadap barang-barang yang tidak perlu
atau dengan memilih gaya hidup sederhana.
Semoga artikel
ini bisa membantu ya, apabila kamu ada opini lain tentang artikel ini silahkan
tinggalkan pesan pada kolom komentar terima kasih :)
Posting Komentar untuk " 7 Cara Ini Mampu Membuat Hidup Lebih Sehat Dan Bahagia"