Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara membuat tulisan kecil dibawah (subscript) di microsoft word 2013

Subscript adalah istilah dalam microsoft word yang artinya huruf kecil dibawah. Huruf kecil yang dimaksud bukan lowecase, namun memang ukurannya yang lebih kecil dibandingkan huruf yang selainnya. Selain itu posisinya berawa dibawah huruf yang lain.


tutorial, microsoft word, microsoft office, subscript, membuat huruf kecil dibawah

Subscript ini biasanya digunakan dalam penulisan rumus atau bahkan menulis simbol-simbol unsur kimias. Seperti CO2 untuk karbondioksida, kemudian juga H2O untuk air dan masih banyak lagi.

1. Siapkan huruf atau angka yang akan diubah menjadi subscript

tutorial, microsoft word, microsoft office, subscript, membuat huruf kecil dibawah

Sebelum melakukan teknis subscript, teman-teman siapkan dulu teks yang akan diubah menjadi subscript. Dalam contoh ini saya menggunakan CO2 dan H20 yang nantinya angka 2 disitu akan menjadi target yang akan diubah kenjadi bentuk subscript.

2. Blok huruf / angka yang akan diubah menjadi subscript

tutorial, microsoft word, microsoft office, subscript, membuat huruf kecil dibawah

Setelah ada teks yang akan diubah menjadi subscript, teman-teman blok angka atau huruf yang akan diubah.

Untuk proses blok ini, teman-teman lakukan satu per satu karena tidak bisa melakukan blok semua huruf atau angka yang akan diubah menjadi subscript secara bersamaan.

3. Klik pada X2 (duanya dibawah) seperti pada gambar


Setelah melakukan blok, teman-teman buka menu home. Kemudian di kolom pengaturan font (seperti pada gambar), teman-teman pilih X2 (yang angka duanya dibawah huruf X). Maka huruf atau angka yang akan diubah menjadi subscript akan berubah secara otomatis seperti yang teman-teman inginkan.

4. Gunakan tombol (ctrl + =) pada keyboard laptop

Alternatif lain untuk melakukan subscript pada microsoft powerpoint yaitu dengan menggunakan tombol pada keyboard laptop.

Jadi setelah huruf atau angka yang akan dijadikan subscript di blog, langkah selanjutnya adalah menekan tombol CTRL dan "=" secara bersamaan. Dengan tombol (CTRL + =) ini otomatis huruf yang diblok akan berubah menjadi format subscript).

Demikian tutorial mengubah huruf atau angka menjadi subscript. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi teman-teman yang membacanya hingga tuntas. Jika ada yang ingin ditanyakan atau temen-teman punya cara lain yang lebih baik, bisa menyampaikan di kolom komentar dibawah ini ya.

Posting Komentar untuk "Cara membuat tulisan kecil dibawah (subscript) di microsoft word 2013"